Kota Cilegon, (BantenKita) – PT ASDP Indonesia Ferry menyebutkan penyeberangan Merak, Banten-Bakauheni, Lampung, berlangsung lancar, tidak berdampak siklon tropis Herman yang memicu gelombang tinggi disertai angin kencang, hujan lebat dan petir.

“Alhamdulillah, penyeberangan Merak -Bakauheni berjalan lancar sesuai jadwal,” kata Kepala Bagian Humas PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak Putu saat dihubungi di Merak, Kota Cilegon, Sabtu.

Prakiraan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan ketinggian gelombang perairan Selat Sunda sebagai lintasan penyeberangan Merak – Bakauheni masih aman.

Putu berharap perairan Selat Sunda tidak terdampak siklon tropis Herman sehingga penyeberangan Merak-Bakauheni tetap lancar.

Saat ini, kata dia, keberangkatan kapal feri melalui Pelabuhan Merak menuju Bakauheni, Lampung maupun sebaliknya dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak tampak lancar sesuai jadwal yang ditentukan.

“Saya cek di Terminal Eksekutif Pelabuhan Merak masih sesuai jadwal keberangkatan penyeberangan,” katanya.

Sementara itu, sejumlah pemudik di Terminal Eksekutif Pelabuhan Merak mengaku arus kendaraan berjalan lancar dan bisa diseberangkan menuju Bakauheni tanpa terjadi penumpukan penumpang dan kendaraaan.

“Kami mudik lebih awal ke Metro Lampung bersama keluarga untuk menghindari kepadatan kendaraan,” kata Nina, warga Jakarta. (Man/Ant)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *