
Tangerang(BantenKita)- Sebanyak 1389 warga Tanah tinggi Kota Tangerang kembali terima bantuan beras 10 kg dari Bulog pada Kamis (12/10/2023) di halaman depan Kel.Tanah Tinggi Kota Tangerang.
Untuk penyaluran tertib dan teratur, pembagian beras dilakukan bertahap selama dua hari oleh panitia yang dibantu oleh PSM kelurahan setempat.
Didin Komarudin, selaku Lurah Tanah Tinggi Kota Tangerang mengatakan, penyaluran beras gratis tersebut diberikan kepada 1.389 warga yang telah terdaftar sebelumnya.
” Ini bantuan beras bulog gratis yang kesekian kalinya kepada warga kami. Dimana, pemberian tersebut dilakukan selama dua hari berturut turut. Alhamdulillah warga merasa berterimakasih sekali dengan adanya bantuan sosial tersebut,” ungkapnya.
Ia mengatakan, adanya bantuan tersebut, warga merasa terbantu sekali. Mengingat harga beras yang masih tinggi di pasaran, lantaran paceklik yang melanda di sejumlah wilayah penghasil beras. “Jadi menurut saya, bantuan tersebut sangatlah tepat dilakukan,” imbuh Didin
Pantauan di lokasi penyaluran beras yang berlangsung dari kemarin berjalan lancar dan tertib. Warga pun tersenyum lebar sambil memeluk beras 10 kilonya itu. ” Kemarin kita salurkan kepada 795 warga, sekarang itu jumlahnya 594 warga yang menerima. Mereka datang, hanya membawa KTP asli dan membawa kuponnya saja,” kata Didin.
Hanifah (39), satu dari warga setempat mengatakan kalau dirinya sering mendapatkan bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah.
“Alhamdulillah dapet beras gratis, kemarin dapet. Terus ini dapet lagi beras 10 kg dari Bulog, terimakasih pemerintah. Beras ini akan saya gunakan buat makan sehari hari bersama anak anak saya,” ungkapnya saat diwawancarai Bantenkita.com di lokasi.
” Terimakasih pemerintah, terimakasih juga Bulog. Semoga harga beras di pasaran bisa turun lagi seperti semula. Sehingga saya dan warga lainnya pun bisa membelinya dengan harga terjangkau,” ucap Hanifah. (Sam)