Tangerang Selatan, (BantenKita) – Pesawat dengan kode PK-IFP yang terjatuh di samping Lapangan Sunburst BSD City, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu 19/5/2024, sempat berputar-putar beberapa kali sebelum terjatuh.

Jajang, salah seorang disekitar lokasi mengatakan, pihaknya mengira ada kecelakaan truk yang terjadi dan Ia mendengar adanya suara benturan keras. Setelah diselidiki sumber suara tersebut, ternyata ia melihat pesawat jatuh.

Kemudian, Ia menjelaskan, adanya asap yang terlihat dari badan pesawat, tetapi tidak ada api. 

“Ada korban yang terpental, ada dua yang di dalam pesawat, tadi saya lihat korban masih gerak sedikit, tak lama sudah tidak bergerak lagi,” kata Jajang. 

Selain itu, Jajang juga sempat melihat pesawat berputar-putar di udara kemudian hilang kendali. Tetapi  pihaknya tidak menyangka pesawat sampai terjatuh.

Ia menjelaskan, pihaknya tidak berani mendekat ke lokasi pesawat jatuh itu, atau mencoba melakukan pertolongan kepada korban dikarenakan takut melakukan kesalahan kemudian ia hanya bisa melihat dari kejauhan.

Setelah itu, baru para petugas setempat datang ke lokasi pesawat jatuh itu dan mereka memeriksa keadaannya. 

Polisi menyebut tiga orang tewas dalam kejadian tersebut. Saat ini proses evakuasi korban masih berlangsung. (Eza)

BalasTeruskanTambahkan reaksi