
Tangerang(BantenKita)- Festival Cisadane Kota Tangerang tahun 2023 resmi dibuka dan diawali dengan sajian musik khas tradisional kota Tangerang yaitu Gambang Kromong, tarian lenggang Cisadane dan atraksi Barongsai.
Pesta yang menyajikan beragam macam penampilan bervariatif. Mulai dari pentas seni budaya hiburan musik dan perlombaan olahraga pun akan ditampilkan di ajang tahunan tersebut.
“Ini merupakan kegiatan yang cukup lama diadakan, terakhir kita Festival Cisadane 2019. Karena pandemi covid19, kegiatan rutin tahunan ini kita tunda. Alhamdulillah malam ini Festival Cisadane bisa terlaksana kembali dengan dukungan seluruh pihak. Dan kegiatan ini tidak hanya mendorong uMKm kota Tangerang, tapi juga ada kesenian budaya dan perlombaan olahraga,” ungkap Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah saat diwawancarai awak media usai membuka acara Festival Cisadane 2023 di Bantaran Sungai Cisadane pada Rabu (22/11/2023) malam.
“Saya berharap dengan kegiatan ini, masyarakat semakin mencintai sungai Cisadane dan juga kota Tangerang. Dan ini adalah festival yang diharapkan warga Tangerang, karena ada akulturasi budaya yang terletak di tengah tengah kota Tangerang,” tambahnya.
“Mudah mudahan masyarakat kota Tangerang tetap kompak dan menjaga kesatuan dan persatuan untuk kota Tangerang yang lebih maju dan lebih sejahtera kedepannya,” kata Arief
Festival Cisadane tahun ini diisi dengan berbagai macam kegiatan. Salah satunya ada gerak jalan 25 ribu guru dalam rangka memperingati hari guru Nasional.
Dan bukan hanya itu saja, nantinya juga ada lomba mancing bareng, festival band dan lebih banyak lagi kegiatan kegiatan yang bervariatif dari tahun sebelumnya.
Sementara, Kadis Budpar Kota Tangerang, Rizal Ridolloh mengatakan, bahwa Festival Cisadane 2023 mengusung tema Sport, Expo dan Entertainment, Festival Cisadane 2023 dibuka untuk umum, baik warga Kota Tangerang maupun luar kota Tangerang dan sekitarnya.
“Salah satu event lawas kebanggaan kita bersama. Festival ini akan diisi dengan beragam acara mulai dari lomba Dragon Boat, berbagai stand dan hiburan menarik lainnya. Ayo semuanya, hadir dan ikut ramaikan Festival Cisadane 2023,” kata dia.
Ada 113 stand yang berpartisipasi. Terdiri dari 43 tenda OPD dengan sederet pelayanan masyarakat, 50 stand UMKM dan 20 stand kuliner asal Kota Tangerang.
Stand pelayanan akan hadir dari seluruh OPD Pemkot Tangerang. Dengan itu, masyarakat tak hanya berwisata melihat acara-acara atau perlombaan, tapi bisa sambil urus kebutuhan kependudukan yang dibutuhkan. Jadi, satu kali datang berbagai aktivitas terselesaikan. stand pelayanan masyarakat yang akan diantaranya, Disdukcapil dengan pelayanan KTP el, KIA dan lainnya, DPMPTSP dengan pembuatan NIB gratis, Diskominfo yang akan menyajikan pelayanan informasi digital hingga Dishub yang mendatangkan mobil Jawara.
“Masyarakat juga bisa datang ke stand Dinkes untuk cek kesehatan gratis, Disnaker dengan layanan job fair, DKP dengan stand produk pangan, Disperindagkop UKM dengan bazar pangan murahnya dan masih banyak stand pelayanan masyarakat lainnya,” ungkap Rizal.
Rizal berharap stand UMKM yang dihadirkan diharapkan dapat memberi dampak positif sehingga produk-produknya bisa terus semakin dikenal luas. “Jadi, ayo datang dan ramaikan Festival Cisadane 2023, nikmati seluruh hiburannya, manfaatkan seluruh layanan masyarakatnya, dan belanja untuk dukung produk lokal,” pungkasnya. (Sam)